Tahukah Anda aplikasi yang setiap hari kita pakai ternyata tidak sama jenisnya. Ada beberapa macam aplikasi di antaranya yaitu aplikasi mobile, web, dan desktop. Pada artikel kali ini kita akan membahas lebih dalam mengenai apa itu Mobile apps.

Tentang Mobile Apps

Perkembangan dunia digital kini mulai banyak tersebar di berbagai bidang. Yang mana rancangan digital tidak hanya menghasilkan perangkat keras saja, tetapi juga perangkat lunak. Salah satunya adalah pengembangan tentang apa itu Mobile Apps. Mobile Apps kebanyakan dikembangkan untuk digunakan di Smartphone atau jam digital.

Aplikasi mobile (Mobile Apps) yaitu aplikasi yang dibuat untuk perangkat-perangkat bergerak (Mobile) seperti Smartphone, SmartWatch, Tablet, dan lainnya seperti yang disampaikan diatas. Biasanya aplikasi mobile dibuat dan dirancang dengan menggunakan bahasa pemrogamran tertentu Perangkat lunak atau disebut juga software aplikasi merupakan hasil dari pemrograman mobile yang dirancang dengan menggunakan bahasa pemrograman tertentu. 

Perangkat lunak Mobile Apps  dikembangkan menggunakan tenaga manusia yang mahir di bidang IT, dan pastinya ada sistem pemrograman sebagai kunci utama dalam suatu pembangunan aplikasi. Tujuan dari pembuatan Mobile Apps sangatlah beragam dan sangat tergantung terhadap kebutuhan.

Banyak sekali sektor yang telah memanfaatkan penggunaan Mobile Apps sebagai media penyalur informasi. Seperti bidang marketing, pendidikan, kesehatan , pemerintah, perbankan, periklanan dan lain sebagainya. Penggunaan aplikasi smartphone sendiri telah membantu banyak pihak untuk menjalankan pekerjaannya dengan praktis dan mudah.

Manfaat Mobile Apps

  • Meningkatkan proses bisnis

Ketika Anda memiliki sebuah bisnis, Mobile apps sangat berguna untuk meningkatkan efisiensi proses bisnis yang sedang Anda jalani. Contohnya Whatsapp, Telegram , Line dan lain sebagainya.

  • Menjalin komunikasi jarak jauh

Salah satu manfaat dari pengembangan Mobile Apps adalah dapat menjalin komunikasi antara sesama baik itu jarak dekat maupun jauh. Dapat dilihat dengan aplikasi jejaring sosial seperti Facebook, Twitter , Instagram , dan lainnya yang bisa menghubungkan satu sama lain.

  • Sebagai sarana penyebar informasi 

Manfaat Mobile Apps yang paling utama yaitu sebagai sarana informasi, baik informasi sekitar maupun dunia. Hampir seluruh orang memiliki Mobile Apps sehingga persebaran informasi dari platform ini sangatlah cepat. Contoh aplikasi adalah Instagram, Twitter. Dan sekarang beberapa portal berita besar sudah mulai masuk kedalam dunia apps seperti Detik, Kompas, dan lain-lain.

  • Membangun Brand perusahaan

Mobile apps juga akan sangat meningkatkan brand dari perusahaan. Karena sekarang mengakses melalui mobile apps lebih mudah ketimbang mengakses melalui website. Dengan membangun mobile apps maka loyal customer akan cenderung menginstall mobile apps dibandingkan mengakses website dikarenakan lebih cepat dan simplel. Fenomena tersebut menyebabkan brand perusahaan naik karena meningkatkan loyalti dari customer dan akan meningkatkan WOM (Word Of Mouth)

Keunggulan Mobile Apps

Selain manfaat yang begitu banyak, Mobile Apps juga memiliki beberapa keunggulan, seperti:

  • Mobile apps bisa diakses kapanpun tidak ada batasan waktu. Pengguna bisa mengakses Mobile Apps selama 24 jam dengan lancar melalui perangkat mobile yang dimiliki.
  • Memiliki tampilan awal atau user interface (UI) yang berbeda dengan website namun menarik dikarenakan ukuran dari website dengan smartphone sangatlah berbeda sehingga akan memberikan tampilan yang lebih fresh, simpel dan modern.
  • Pengembangan aplikasi tidak semua bisa diakses dengan internet saja, banyak aplikasi yang bisa diakses tanpa adanya internet atau dalam keadaan offline, contohnya aplikasi game.

Mobile Apps memiliki banyak manfaat dan keunggulan, karena penggunaannya yang mudah dan bisa diakses cepat. Sudah banyak jutaan aplikasi yang diunduh di platform pengunduh aplikasi seperti Playstore bagi pengguna Android  dan AppStore bagi Apple User.

Kesimpulan

Berikut artikel mengenai apa itu Mobile Apps yang perlu Anda ketahui. Kecanggihan Mobile Apps kini telah mengubah cara segi pandang manusia terhadap dunia dan teknologi yang dirancang dengan kecerdasan manusia juga. Hal ini tentunya akan memberikan manfaat bagi kegiatan manusia sehari-harinya.

Untuk mengetahui perkembangan di bidang lainnya kunjungi website kami dan simak artikel lainnya.

Subscribe Us